YOU CAN GET ALL

Friday 15 October 2010

Jakarta Diguncang Demam 'Blues'

untaianberita

Festival musik blues akan digelar mulai nanti malam.

VIVAnews - Musik Blues mulai menunjukkan eksistensinya dengan menggelar pagelaran musik malam ini. Bertempat di Istora Senayan, Djarum Super Jakarta Blues Festival (DSJBF) 2010 akan mempersembahkan festival musik blues ketiga yang menghadirkan lebih dari 100 musisi blues.

Festival blues ini akan berlangsung selama 2 hari yaitu pada tanggal 15 dan 16 Oktober 2010.

"Dengan hadirnya DSJBF ini secara berkala dengan penerapan konsep yang matang, maka sosialisasi musik blues di Tanah Air bisa semakin mencair. Festival ini harapannya bisa memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan musik Indonesia," tutur Frans Sunito pihak penyelenggara dari INA Blues saat ditemui di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Jumat 15 Oktober 2010.

DSJBF 2010 akan dimeriahkan oleh musisi blues, baik dari dalam maupun luar negeri. Antara lain : Kim Mok Kyung (Korea), Oding Nasution and Ina Blues Band, Rama Satria and The Electric Mojos With Lance Lopez (United Kingdom), Ana Povovic (Yugoslavia), Kevin Borich (Australia), Gary Clark Jr (United States), Soulmate (India), Kara Grainger (Australia), Abdee Slank and Friends feat Candil, John Paul Ivan, Syahrani feat Donny Suhendra, dan masih banyak lagi.

Ada yang menarik dengan festival musik blues kali ini. Apa itu? "Selain penampilan kolaborasi artis lokal dan internasional, penyelenggara juga mengadakan edukasi (coaching clinic) yang akan mengajarkan teknik-teknik bermain gitar dan bass kepada musisi dan penonton, ada gurunya Tjahjo Wisanggeni (gitar), Ronald Jonker (Bass) dan Oding Nasution," tutur Frans.(ywn)

• VIVAnews

No comments:

Post a Comment