YOU CAN GET ALL

Tuesday 16 August 2011

Pengibar Bendera Merah Putih, Istana 17 Agustus 2011. Paskibraka 2011

untaianberita


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Muvida Pratiwi, siswi SMA Negeri 1 Kwandang, Gorontalo, ini dipercaya akan membawa baki bendera pusaka pada detik-detik peringatan Hari Ulang Tahu (HUT) ke-66 RI di halaman Istana Merdeka Jakarta, Rabu (17/8/2011).
Vida, demikian dia disapa, akan menerima bendera pusaka dari Presiden SBY dan selanjutnya menyerahkan kepada tim pengibar bendera. Siswi kelahiran 26 April 1995 ini beralamat di Jalan Pancawardana No 54C Kelurahan Padebuolo Kecamatan Kota Timur Kota Gorontalo.
Dari keterangan panitia, Vida dipilih karena memiliki wajah menawan, pandangan tajam, dan senyum yang menawan. Vida masuk dalam Tim Sabang yang bertugas membawa bendera pusaka.
Sebagai penggerak bendera dipercayakan siswa asal Yogyakarta Hario Wibowo. Siswa dengan ukuran sepatu 44 ini merupakan siswa SMAN 1 Yogyakarta Jalan Hos Cokroaminoto 10.
Sementara pembentang bendera Angga Gerlyan Luempow asal Sulawesi Utara merupakan siswa SMAN 1 Tahuna Jalan Stadion Dumuhung. Sebelum dimulai para pengibar bendera pusaka ini lebih dulu didandani atau make up oleh tim perias wajah.

Laporan Wartawan Tribunnews.com Hasanuddin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengukuhkan pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) di Istana Negara Jakarta, Senin (15/8/2011).
Sebelumnya Paskibraka telah melaksanaan pelatihan nasional 2011 di Pusat Pemberdayaan Pemuda dan Olahraga di Cibubur Jakarta.
Pelatihan Paskibraka Nasional 2011 diikuti 66 orang berasal dari 33 provinsi seluruh Indonesia dimana setiap provinsi mengirim satu orang putra dan putri terbaik. Mereka akan menjadi tim Pengibar Bendera Pusaka Merah Putih pada HUT RI ke-66 pada 17 Agustus 2011 di halaman Istana Merdeka Jakarta.
SBY dalam pesannya kepada anggota Paskibraka menegaskan jika mereka adalah pemuda dan pemudi terpilih dan lolos menjadi anggota Paskibraka melalu seleksi ketat.

"Saya percaya tugas yang mulia ini dapat dilaksanakan dengan baik," kata SBY.
Nama-nama yang dikukuhkan sebanyak 66 orang diantaranya :
Nama-nama Paskibraka yang dikukuhkan Presiden dari 33 provinsi :

1. Aceh, Muhammad Zamzani  dan Anggi Anggraini
2. Sumatera Utara, Agung Dwi Prabowo dan Uci Oktavia Br, Sipayung
3. Sumatera Barat, Dwi Indra Kurniawan  dan Nasti Fitri
4. Sumatera Selatan, Boby Aryananda dan Tri Ramadhani
5. Riau, Randi Pratama dan Febby Fitri Frizaldy
6. Bengkulu, Farrin Rizk Fernanda dan Valerie After Contesta
7. Bangka Belitung,  Adi Putra dan Ester Yanti
8. Lampung, Zuhri Muhammad  dan Fikrhatul Fitriyah Musthafa
9. Jambi, Rahmat Hidayat dan Mariati Uli Sitompul
10. Kepulauan Riau, Andy Ardiansyah  dan Al Zenoerica
11. Gorontalo, Fazrin H. Abdul dan Muvida Pratiwi Fallugah
12 Jawa Barat, Dicky Sandra Batih Kusmandani dan Naina Aulia
13. Jawa Tengah, Adena Dian Hertanto dan Clara Nisya
14. Jawa Timur, Qiva Chandra Mahaputra dan Tiara Charissa Harahap
15. Daerah Istimewa Yogyakarta, Hario Wibowo dan Bella Sulistya Putri
16. Bali,  I Putri Brian Obie Putra dan Wayan Ayu Krisnasari
17. Banten, Yonathan Pascal Lukito dan Ainus Santy Pandita
18 DKI Jakarta,  Septian dan Ajeng Tresna DW
19. Nusa Tenggara Barat, Abdul Azis Rifaldi dan Fitri Hasdianti
20. Nusa Tenggara Timur,  Jansen Lapu Kalinggoru dan Lenstra Tamu Rambu Raing
21. Kalimantan Selatan, M. Aswar Maulana dan Dwi Ayu Chairunnisa
22. Kalimantan Barat, Ajrur Habib dan Meinawati Aziema
23. Kalimantan Timur, I Gusti A Ryan Prasetya dan Indah Pararinda
24. Kalimantan Tengah, Agus Wiliam dan Dea Ayu Tiara Hastika
25. Sulawesi Selatan, Nizar Wahyu Maula dan Resky Novia Nengsih
26. Sulawesi Tengah, Mohammad Fkahri Rahman Mardha dan Rifka Auliyah
27. Sulawesi Tenggara, Hamsir dan Uswatun Hasanah Safitri
28. Sulawesi Barat, Bijak Saputra dan Yayang Indah P
29. Sulawesi Utara, Angga Gerilyan Luempow dan Novia Indriani Mamuaja
30. Maluku, Faisal Silayar dan Christina Sagita Parinussa
31. Maluku Utara, Ghozal Elfrido Hanafi dan Gusti Chandra Kiranan Malik
32. Papua Jois Arwam dan Rosalina Marlin Burdan
33. Papua Barat, Renyesifan Sahid Sasefa dan Hermalina Aifudu




No comments:

Post a Comment