YOU CAN GET ALL

Monday, 15 November 2010

Inilah Email Olahan Mantan Eksekutif Google di Facebook


untaianberita


TEMPO Interaktif, San Fransisco-Rumor yang beredar kencang akhirnya terbukti. Facebook meluncurkan layanan surat elektronik (email) pada hari Senin (15/11) di San Fransisco, Amerika Serikat.


Email yang diberi nama Titan dari Facebook ini disebut-sebut sebagai email generasi baru. "Benar, para pengguna bisa membuka akun di facebook.com, tapi ini bukan email," kata pendiri Facebook, Mark Zuckerberg.

Layanan email ala Facebook ini memadukan email, pesan pendek (SMS) dan pesan instan (instant messaging). Email facebook ini juga disebut akan mencoba mendobrak dominasi dua raksasa email, Google dan Yahoo!.

Zuckerberg menepis rumor tersebut. Apalagi bila sampai disebut "Pembunuh Gmail". "Saya tidak ingin, siapa pun yang bangun besok pagi, kemudian mereka berkata, saya akan menutup akun Yahoo mail atau Gmail," kata Zuckerberg.

Layanan email facebook diperkirakan akan langsung meyalip para raksasa pemilik layanan email. Di antaranya hotmail yang punya 361 juta pengguna, Yahoomail yang memiliki 273 juta pengguna dan Gmail yang punya 193 juta pengguna.

Facebook yang didirikan oleh Mark Zuckerberg. Dia membangun Facebook dari kamar kostnya saat dia masih menjadi mahasiswa Harvard University. Saat ini tercatat lebih dari 500 juta orang memiliki akun di Facebook.

No comments:

Post a Comment